Perampingan Birokrasi, BLAS Lantik Arsiparis Baru
  • 9 April 2021
  • 240x Dilihat
  • berita

Perampingan Birokrasi, BLAS Lantik Arsiparis Baru

Semarang (Jum'at, 9 April 2021). Kepala Balai Litbang Agama Semarang Dr. Samidi, M.S.I melantik pejabat fungsional arsiparis atas nama Hj. Siti Sarifah, S.E. di Balai Litbang Agama Semarang. Pelantikan diselenggarakan secara tatap muka dengan menerapkan protokol kesehatan. Acara bertempat di Aula Kecil Lantai 3 Balai Litbang Agama Semarang

Pada kesempatan itu Samidi berpesan kepada pejabat yang baru dilantik untuk menerapkan prinsip dan asas kemandirian dalam bekerja. “Dengan adanya penyederhanaan birokrasi yang semula ada jabatan KAUR dirubah menjadi JFT, maka itu akan memberikan peluang bekerja secara individu. Untuk JFT ada angka kredit yang harus dicapai untuk meraih level tertinggi dalam jabatan,” ujar Samidi.

Menurut Samidi, pelantikan ini akan membawa tanggung jawab baru pada jabatan yang diemban, karena apa yang dilakukan akan berdampak pada institusi. “meskipun secara struktural sudah tidak menjabat sebagai kepala urusan, namun saya masih mempercayakan mantan KAUR menjadi koordinator di tiap-tiap bidang yaitu umum, kepegawaian, dan keuangan,” tutur Samidi.

Terakhir, Samidi mengingatkan bahwa setiap diri harus bisa bekerja lebih baik lagi. "Harapannya kepada seluruh pegawai untuk bisa bekerja dengan lebih baik lagi, agar bisa membanggakan nama instansi", tandasnya. Prosesi pelantikan berjalan dengan baik, khidmat, dan lancar. Setelah selesai Samidi memberikan selamat kepada pejabat yang baru dilantik kemudian diikuti oleh seluruh keluarga besar Balai Litbang Agama Semarang.

Selamat untuk Hj. Siti Sarifah, Semoga sukses dalam karir jabatan yang baru.(BLAS/Ry*)